Kudus – Upaya Persiku (Kudus) untuk membalas kekalahan atas PSIS (Semarang) beberapa waktu lalu, gagal menjadi kenyataan.Di ha dapan publik sendiri, Macan Muria ditahan imbang tanpa gol oleh PSIS dalam  pertandingan uji coba di stadion Wergu Wetan, Rabu (6/10). Meski didukung ribuan SMM dan Bassoka yang memadati stadion, namun anak asuh Pelatih Lukas Tumbuan itu ternyata gagal mengambil alih permainan. Di 30 menit pertama, justru PSIS tampil cukup taktis dan mendominasi pertandingan. Baru memasuki menit 30, Persiku bangkit.

 
Ubah komposisi
Memasuki babak kedua, Pelatih Bonggo Pribadi mengubah komposisi pemainnya dengan mengganti empat pemainnya sekaligus. Namun upaya tersebut ternyata belum cukup berhasil mengubah skor, meski tekanan PSIS ke pertahanan Persiku makin kuat. Namun kedudukan imbang tanpa gol bertahan hingga peluit akhir wasit.

Pelatih PSIS Bonggo Pribadi usai pertandingan mengaku belum cukup puas akan hasil yang dicapai anak asuhnya. Dia menilai, masih banyak kelemahan yang harus segera dibenahi. Namun, dari hasil akhir pertandingan, Bonggo menilai, kinerja anak asuhnya cukup baik terutama di sektor pertahanan.

Dia melihat, lini belakang yang dikomandoi Zoubairou, cukup taktis saat mendapat tekanan lawan. ’’Di tengah pertandingan, saya memang mencoba merombak pemain untuk mencoba bagaimana cara bertahan saat bermain tandang. Dan anak-anak tampil cukup bagus,’’ kata Bonggo.

Emosi
Selain urusan teknis, Bonggo juga memiliki pekerjaan rumah untuk memperbaiki emosi pemainnya. Dalam laga kemarin, wasit Irfan terpaksa mengusir Aji Nurprijal dari lapangan. Mantan punggawa Persijap tersebut dinilai terlalu berlebihan saat memprotes keputusan hakim garis.

Sementara, Pelatih Persiku Lukas Tumbuan menyatakan, secara hasil, apa yang ditampilkan Agus Santiko dkk belum memuaskan. Tapi secara permainan, menunjukkan grafik yang meningkat. ’’Kelemahan utama pada penyelesaian akhir. Kita lihat berapa peluang matang yang terbuang percuma,’’ kata Lukas.

Disinggung mengenai penampilan legiun asing yang kurang greget, Lukas menyatakan, kalau penilaian tersebut masih dini.”Saya tidak akan terburu-buru mengambil sikap. Kami masih harus memantau mereka lagi dalam beberapa hari ke depan. Kalau memang sesuai kriteria yang kami cari, kami akan langsung direkomdasikan ke manajemen,” terangnya. tom-did (Wawasan Digital)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top