Persiku News - Pelatih Persiku Kudus, Jawa Tengah, Riono Asnan, mencoret enam pemain asing yang melamar ke klub ini karena kemampuan teknis mereka di bawah standar pemain profesional.

"Keenam pelamar tersebut, yakni Ellad Njobi, Bikoi Daniel, Opeyeme, Agustinus, Anderson, dan Agustus," kata Pelatih Persiku Kudus Riono Asnan di Kudus, Kamis.

Ia mengakui, para pemain asing yang melamar tersebut baru bergabung bersama pemain lokal Kudus yang lolos seleksi sejak Senin (7/11) lalu.

Akan tetapi, lanjut dia, kemampuan masing-masing pemain yang dinilai jauh dari standar mulai terlihat ketika mengikuti tahapan permainan.

"Karena dianggap tidak memenuhi syarat, tentunya kami harus mencari pemain asing yang lain," ujarnya.

Ellad Njobi dan Bikoi Daniel sama-sama dari Kamerun, Opeyeme dan Agustus asal Nigeria, Agustinus asal Liberia, dan Anderson Dasilva asal Brasil.

Para pemain tersebut hendak melamar untuk posisi lini depan, belakang, dan tengah yang memang sangat dibutuhkan tim ini untuk mengikuti kompetisi mendatang.

Saat ini, sudah ada beberapa pemain asing yang berminat melamar, seperti Diego Mendeita (Paraguay), Gustavo Chena (Argentina), Rene Martines (Paraguay), dan Patricio Jimenes (Chili).

Untuk mencari pemain asing berkualitas, katanya, bisa dilakukan dengan mencari pemain asing yang sebelumnya pernah membela klub yang berkompetisi di Liga Super.

Akan tetapi, hal tersebut harus didukung dana yang cukup besar karena nilai kontraknya diperkirakan cukup mahal.

"Hanya saja, nilai kontrak pemain tentunya disesuaikan dengan kemampuan tim," ujarnya.

Meski demikian, dia menargetkan, perekrutan pemain asing selesai dalam dua pekan, sehingga kerangka tim secepatnya bisa terbentuk.

Terkait dengan Persiku yang berada di grup dua bersama klub yang ada di Jateng, DIY, dan Bandung, Riono mengaku, belum mengetahui informasi adanya pembagian grup tersebut.

"Meskipun ada tim debutan, tidak bisa dianggap enteng karena masing-masing tim sebelum kompetisi tentunya dipersiapkan secara maksimal," ujarnya.

Sedangkan jumlah pemain lokal yang sudah direkrut sebanyak 21 pemain yang didominasi pemain lokal Kudus, ditambah lima pemain magang. 
(Antara)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top