Persiku News - Tim Persiku Kudus akan berupaya mencuri poin pada laga tandang terakhir melawan Barito Putra (18/4) pada lanjutan kompetisi Divisi Utama LigaTi-Phone 2010 - 2011. Hal tersebut selain untuk mempertahankan posisi di papan tengah klasemen grup III, juga merupakan kesempatan terakhir meraih poin pada laga tandang.

Pasalnya, hingga saat sekarang Persiku belum pernah meraih satu poin pun dari laga tandang yang diikutinya. Semua kemenangan yang diperoleh terjadi saat anak asuh Lukas Tumbuan menjamu lawannya di Stadion Wergu Wetan. Satu-satunya laga kandang yang berakhir imbang hanya saat menjamu Persidafon Dafonsoro yang berakhir 0 - 0.

Asisten pelatih Persiku, Widhoro Heryanto, kepada Suara Merdeka menyatakan peluang untuk menepis anggapan sebagai 'jago kandang' masih terbuka. Hingga peluit panjang pertandingan berakhir, pihaknya akan tetap berusaha mendapatkan poin tersebut.

Di pertama, Persiku berhasil mengalahkan Barito Putra 2-1 di Kudus. "Kami tentu akan berupaya semaksimal mungkin menghadapi laga tersebut," jelasnya.

Sejak Selasa (12/4) sore, pemain sudah kembali berlatih di Kota Keretek. Mereka direncanakan bertolak ke markas Barito Putra akhir pekan ini. Selama jeda kompetisi, tim pelatih akan memoles kembali perfoma fisik, teknik dan taktik pemainnya. "Kesempatan tersebut akan digunakan dengan sebaik-baiknya untuk mempersiapkan tim," paparnya.

Sejauh ini, pihaknya memang belum melihat ada kendala berarti terkait kesiapan tim. Selain performa fisik yang masih dianggap baik, semangat untuk menuntaskan akhir kompetisi juga masih terjaga. Modal tersebut diharapkan dapat terus dipertahankan hingga laga akhir kompetisi 2010 - 2011 benar-benar berakhir.

Disinggung soal harapan publik pada Persiku selama ini, Widhoro, mengaku masih dianggap wajar. Tentunya, mereka berharap tim yang didukungnya dapat berprestasi maksimal pada akhir kompetisi. "Hal itu menjadi penyemangat kami untuk dapat terus berjuang mencapai prestasi terbaik," imbuhnya.(Suara Merdeka)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top