Persiku News - Persiku Kudus siap mengulang kemenangan saat menjamu Periba Bantul pada pertandingan lanjutan Kompetisi Divisi Utama di Stadion Wergu Wetan, Kudus, Minggu (16/1).


"Kemenangan 2-0 atas PSS Sleman Rabu (12/1) lalu, akan menjadi modal berharga bagi para pemain untuk kembali mengulang kemenangan di kandang lawan Persiba Bantul," kata Pelatih Persiku Lukas Tumbuan, di Kudus, Sabtu.


Selain motivasi pemain yang semakin meningkat usai menang di kandang, katanya, pertandingan besok juga akan diperkuat tiga legiun asing, seperti George Oyedepo pemain belakang, Alejandro Tobar pemain tengah, dan Varney Pas Boakay yang berposisi sebagai striker.

Pada partai kandang sebelumnya, Varney terpaksa absen karena terkena akumulasi kartu, sedangkan Alejandro hanya main pada babak kedua mengingat kondisi fisiknya baru saja bergabung dengan tim berjuluk "Macan Muria" usai berlibur di negara asalnya.

"Saat ini, semua pemain siap tampil dan tidak ada pemain yang mengalami cedera," ujarnya.

Ia berharap, mental bertanding anak asuhnya tetap terjaga dan bisa menampilkan permainan yang lebih maksimal dari sebelumnya karena tim yang akan dihadapi merupakan tim bagus.

Selain itu, kata dia, kemenangan atas Persiba Bantul juga akan menjadi modal menjalani laga tandang melawan Persekam Metro FC pada 21 Januari 2011 dan PSBI Blitar pada 25 Januari 2011.

Sementara itu, Pelatih Persiba Bantul Eduard Tjong mengungkapkan, anak asuhnya akan bermain maksimal agar bisa mencuri poin di kandang Persiku.

Pada pertandingan besok, tim asal Bantul tersebut hanya bisa menurunkan dua striker asingnya, yakni Ezequiel Gonzalez dan Udo Fortune.

Sedangkan satu pemain asingnya yang bernama Bruno Casmir, kata dia, tidak dapat diturunkan karena mengalami cedera.

Meskipun peringkat Persib Bantul lebih bagus dibandingkan tim Persiku, Eduard mengaku, tidak akan meremehkan tuan rumah karena memiliki motivasi yang besar setelah menang lawan PSS Sleman.

"Kami memang perlu mewaspadai motivasi pemain tuan rumah usai meraih kemenangan," ujarnya.

Poin di kandang Persiku, kata Eduard, sangat berharga untuk memperbaiki peringkat klasemen sementara Divisi Utama.(ANTARA)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top