Persiku News - Penyerang asal Brasil William Moreno Teixera diragukan bisa memperkuat tim Persiku Kudus saat menjamu Persekam Metro FC Malang di Stadion Wergu Kudus, Sabtu (5/2), menyusul belum keluarnya surat pengesahan dari PT Liga Indonesia.

"Sebetulnya, kami berharap William bisa diturunkan saat menjamu Persekam Metro. Tetapi, kami masih berupaya memperjuangkan agar William bisa diturunkan besok (5/3)," kata Manajer Persiku Kudus Sam'ani Intakoris, di Kudus, Jumat.


Ia mengatakan, proses penyelesaian persyaratan administrasi pemain asal Brasil tersebut, masih berlangsung.

"Saat ini, kami masih menunggu konfirmasi terbitnya sertifikat transfer internasional (international transfer certificate/ITC) milik William dari Federasi Sepak Bola Iran yang ditujukan kepada PSSI," ujarnya.

Dengan terbitnya sertifikat transfer internasional ini, William tinggal menunggu surat pengesahan dari PT LI untuk bisa main pada laga kandang melawan Persekam Metro, Sabtu (5/3).

Apabila hingga laga lawan Persekam belum bisa dimainkan, katanya, manajemen akan melakukan evaluasi.

"Kami berharap, persoalan ini tidak mempengaruhi penampilan pemain yang ditargetkan bisa meraih poin tiga," ujarnya.

Ditambahkan Asisten Manajer Subhan Wahid mengatakan, manajemen masih memiliki kesempatan untuk menyelesaikan persyaratan administrasi pemain hingga besok (5/3), sebelum laga dimulai.

"Agen pemain juga kami target, harus segera menyelesaikan ITC pemain, agar mendapatkan pengesahan dari PT LI," ujarnya.

Ia mengakui, proses pengurusan ITC pemain mengalami kendala akibat pihak terkait di Iran mengikuti kegiatan pra Olimpiade di negara lain.

"Tetapi, kami tetap berupaya maksimal agar pemain tersebut bisa dimainkan," ujarnya.

Adapun konsekuensi pemain jika tidak bisa dimainkan pada laga besok (5/3), maka manajemen terpaksa akan memotong gaji yang akan diterima pemain.

Sementara itu, Asisten Pelatih Persiku Kudus Widoro Heryanto mengaku, belum bisa memastikan formasi pemain yang akan diturunkan pada laga besok, karena masih menunggu kepastian William.

"Semua pemain siap diturunkan dan tidak ada yang mengalami cedera. Termasuk dua pemain lini depan yang sebelumnya dipasang sebagai 'starter' Agus Santiko dan Arif Fatchul," ujarnya.

Ia menargetkan, anak asuhnya bisa meraih poin tiga di kandang, guna memperbaiki peringkat.

Terlebih lagi, kata dia, kesempatan meraih poin penuh hanya di kandang, mengingat di luar kandang belum pernah bisa meraih poin.

Ia berharap, William sebagai pengganti Varney Pas Boakay bisa dimainkan untuk menambah daya dobrak dan produktivitas lini depan Persiku dalam mencetak gol.(Antara)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top