Persiku News - Diakui atau tidak, persoalan mendasar yang dihadapi Persiku dan juga sebagian besar tim-tim lainnya yang mengikuti kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia tahun ini yakni kendala pendanaan. Pasalnya, bukan persoalan mudah untuk menjalankan tim tanpa dukungan dana publk maupun kontribusi dari pihak ketiga.

Semangat, janji dan komitmen saja tidak cukup untuk membiayai tim mengikuti kompetisi. Sumber yang dihimpun menyebutkan kebutuhan operasional tim mencapai Rp 3 miliar hingga Rp 4 miliar. Bukan persoalan mudah untuk mendapatkan dana sebanyak itu, apalagi bila tanpa ada jaminan pendanaan yang memadai.

Kabarnya, perekrutan pemain asing selain karena alasan ketidaksuaian kualitas pemainnya, juga disebabkan karena minimnya dana untuk perekrutan. Logikanya, bila manajemen sudah siap dengan pendanaan maka persoalan tersebut sudah jauh-jauh hari diselesaikan.

Hanya saja, manajer Persiku, Ayatullah Humaini meyakinkan masih ada berbagai jalan yang dapat ditempuh untuk mengatasi persoalan tersebut. Banyak hal yang dapat dicoba untuk dapat memodali tim. Faktanya, tim juga masih disibukkan dengan persiapan laga-laga berikutnya. "Di tengah keraguan sejumlah kalangan terkait modal tim, tim tetap mengikuti kompetisi," jelasnya, Rabu (4/1).

Namun begitu, dia juga mengakui ketersediaan dana jelas mempengaruhi beberapa program tim. Salah satunya, terkait rencana perekrutan Aloso dan Kuoh, jelang laga tandang kedua melawan Persitara. Jika tersedia dana, dimungkinkan kedua legiun asing tersebut sudah dibawa saat tim melakoni laga tandang perdana melawan PS Bengkulu.

Lagi-lagi, manajemen menjawab keraguan tersebut dengan bertekat untuk merekrut keduanya. Sekali lagi, semua itu tentu tergantung seberapa besar kocek yang dimiliki manajemen saat sekarang. Untuk saat sekarang, manajemen lebih memilih fokus untuk mempersiapkan kompetisi bagi timnya, dibandingkan menanggapi keraguan yang mulai muncul. "Kami fokus pada tim saja," tandasnya.

Sumber : Suara Merdeka

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top