Riono Asnan (Pelatih Persiku)
Persiku News - Laga kontra Persiku Kudus, di Stadion Benteng, Kota Tangerang, Selasa (31/1), dirasa cukup berat bagi Persita Tangerang. Pasalnya, bertanding dalam lanjutan Divisi Utama musim 2011/2012 gelaran PT Liga Indonesia (PT LI), lini depan Pendekar Cisadane terancam tumpul setelah dua bomber andalannya dipastikan absen.

M Agus Salim dan Rizhadi Fauzi, urung ditampilkan lantaran akumulasi kartu. Padahal, keduanya mampu bermain gemilang saat kontra Persitema Temanggung belum lama ini. Buktinya, kemenangan dengan skor 2-0, mampu dibawa pulang dari tur Jawa Tengah tersebut. Selain dua bomber tersebut, Persita juga akan kehilangan winger lincah, Rizki Ripora.

Absennya tiga pilar tersebut, tak ayal membuat Elly Idris harus memutar otak. Sebab, stok pemain depan praktis menyisakan Christian Carrasco yang sejauh ini belum membukukan gol, dan striker muda Sirvi Irpana.

"Dengan absennya Fauzi dan Agus Salim akan mempengaruhi ketajaman lini depan. Kami harus mencari cara untuk dapat memaksimalkan pemain depan yang ada," ungkap Pelatih Persita, Elly Idris, kepada Bola.net.

Karena tidak ada pilihan lain, Elly Idris tetap akan menurunkan Carrasco dan Sirvi. Tapi, untuk memaksimalkan kinerja dua bomber tersebut, mantan arsitek Persibom Bolaang Mongondow tersebut akan menopang dengan para gelandangnya.

"Ade Jantra akan kami mainkan sebagai penyerang lubang," akunya.

Meski minus sejumlah pemain andalannya, Elly Idris mengaku tetap akan memainkan permainan menyerang dalam bentrok nanti. Karena hanya dengan permainan menyerang, kemenangan bisa diraih anak asuhnya.

"Kami yakin Persiku akan bertahan untuk mendapat poin di sini. Berarti kami yang harus bermain menyerang," paparnya.

Namun, dugaan Elly Idris ternyata salah. Kendati bermain sebagai tim tamu, pelatih Persiku Riono Asnan mengaku akan mengintruksikan pasukannya tampil menyerang sejak menit awal.

"Target kami memang seri. Tapi, kami akan berusaha memenangkan pertandingan," aku Riono, usai coba lapangan Benteng, Senin (30/1).

Menurut Riono, anak asuhnya sudah siap meladeni Luis Edmundo dan kawan-kawan. Mereka tidak gentar meski bermain di depan ribuan Laskar Benteng Viola (LBV).

"Kami tahu, Persita akan mendapat dukungan penuh dari suporternya. Tapi, bermain di depan ribuan suporter lawan sudah pernah kami lakoni. dua kali bermain di depan ribuan suporter lawan, kami kira sudah cukup buat menguji mental kami," pungkasnya.

Sumber : Bola.net

1 komentar:

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top