Persiku News - Tim Persiku Kudus, Jawa Tengah, dalam menjalani laga tandang lawan Persita Tangerang pada 31 Januari 2012 harus ekstra hati-hati, karena 10 pemain tim ini sudah mengantongi masing-masing satu kartu kuning.

"Sebetulnya, ada sebelas pemain yang mengantongi kartu kuning, namun seorang di antaranya mengalami akumulasi kartu kuning kedua, sehingga pertandingan lawan Persita nantinya harus absen," kata Asisten Pelatih Persiku Kudus Widoro Heriyanto di Kudus, Jateng, Jumat.

Meski demikian, kata dia, kondisi tersebut tidak perlu membuat pemain risau dalam menghadapi sejumlah laga berikutnya.

Ia berharap, pemain tetap bermain lepas dan konsentrasi penuh selama laga berjalan.

Apalagi, kata dia, dua laga tandang sebelumnya berhasil memetik poin.

"Nantinya, strategi yang akan diterapkan juga disesuaikan dengan kondisi sejumlah pemain yang sudah mengantongi satu kartu kuning. Setidaknya, pada laga kandang lawan PS Gayo Luwes Aceh pada awal Maret 2012 semua pemain inti bisa diturunkan," ujarnya.

Laga di kandang tersebut, kata dia, merupakan peluang terbesar untuk memetik poin tiga angka, meskipun dari tiga kali laga di kandang baru sekali memetik kemenangan.

Saat ini, kata dia, belum ada jadwal latihan, karena semua pemain sedang memanfaatkan jeda waktu kompetisi.

Menurut rencana, kata dia, latihan akan kembali digelar mulai Senin (23/1) sore, terutama fokus latihan "conditioning" atau pengondisian fisik pemain setelah jeda kompetisi.

Hari berikutnya, pemain akan menjalani latihan teknik, kemudian dilanjutkan latihan teknik dan strategi bermain.

"Antisipasi banyaknya pemain yang mengantongi kartu kuning, stok pemain yang akan dibawa pada laga lawan Persita Tangerang pada 31 Januari 2012 dipastikan lebih banyak," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, dia juga meminta pemain untuk tetap menjaga kondisi fisik agar tetap bugar ketika hendak menjalani pertandingan.

"Musim hujan seperti sekarang, memang patut menjadi kewaspadaan pemain karena beberapa waktu lalu ada pemain yang sakit ketika hendak dimainkan," ujarnya.

Pada laga kandang lawan Persitema Temanggung pada 17 Januari 2012, terdapat empat pemain yang menerima kartu kuning, yakni Agus Riyanto, Voller Ortega, Danial, dan Murwanto.

Pada laga sebelumnya, Danial sudah mengantongi satu kartu kuning, sehingga pada laga berikutnya dipastikan absen karena akumulasi kartu.

Sedangkan tujuh pemain lain yang menerima kartu kuning pertama, yakni Agus Santiko, Peter Kuoh, Aditya Fajar, Mardianto Wellong, Dodon Kuncahyo, Indra Lesmana, dan Alejandro Tobar.

Manajer Persiku Kudus Ayatulloh Humaini mengungkapkan, siap memberikan hadiah terhadap tim, ketika berhasil memetik poin di kandang lawan.

Sumber : ANTARA

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top