Persiku News - Tim Persiku Kudus saat ini tengah bersiap menghadapi kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2013. Selain melakukan tahapan seleksi, tim berjuluk Macan Muria ini rencananya juga akan menggelar beberapa ujicoba yakni melawan Persijap Jepara, PSIR Rembang maupun Perseman Manokwari. Akan tetapi, yang baru dapat dikonfirmasi mengenai jadwal ujicoba adalah ketika menghadapi Persijap Jepara di stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara.

Rencananya, pada Rabu malam (09/01), tim yang berhome base di stadion Wergu Wetan, Kudus ini akan menjajal kekuatan tim tetangga, Persijap Jepara. Seperti yang kita ketahui bersama, tim Persijap Jepara kini diasuh oleh pelatih Persiku musim lalu, Riono Asnan. Beberapa pemain Persijap Jepara juga merupakan mantan pemain Persiku musim lalu seperti, M. Wahyu, Danial, dan Edho Welong.

Dibandingkan dengan Persiku Kudus, tim asal Kota Ukir tersebut dari segi persiapan memang lebih matang. Pasalnya, mereka bertindak cepat karena kompetisi IPL (Indonesia Premier League) yang diikutinya akan segera dimulai. Berbanding terbalik dengan lawannya, Persiku kini tengah menyeleksi beberapa pemain yang telah melamar.

Pertemuan kedua tim selalu menyajikan pertandingan yang cukup menarik. Pertemuan kedua tim pada Rabu mendatang bukan pertemuan yang pertama kalinya. Sebelumnya, di beberapa laga ujicoba kedua tim sering bertemu. Di ranah kompetisi, pada waktu copa Dji Sam Soe tahun 2008 lalu, Persijap berhasil mengandaskan angan-angan Persiku untuk melaju ke babak 24 besar. Di Jepara, Persijap mampu menggunduli Persiku 4-1. Sementara di Kudus, Persijap yang dulu merupakan tim kuda hitam di kasta ISL berhasil di tahan imbang tim oleh Macan Muria.

Menurut asisten pelatih Persiku Kudus, Widhoro Heriyanto, kesempatan ini akan dijadikan pihaknya untuk menentukan kerangka tim Persiku,"Paling tidak kita akan buat kerangka tim untuk persiapan ujicoba atau kompetisi karena kompetisi sudah mepet."ujarnya. (R23/Litbang-Research)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top