Persiku News - Persiku Kudus dipastikan akan tetap berkompetisi di kompetisi Divisi Utama 2011 - 2012. Mengenai persoalan yang terjadi pada pendanaan tim akhir-akhir ini, diharapkan dapat dicarikan solusinya secara bersama-sama.

General Manager PT Kudus Muriatama, Ayatullah Humaini, Selasa (14/2) menyatakan pihaknya dapat memahami kegamangan sejumlah pihak terkait kondisi tim yang diarsiteki Riono Asnan tersebut.

Namun begitu, bila semua pihak dapat bersatu dan memberikan kontribusi terhadap tim kebanggaan warga Kudus itu, persiapan apapun termasuk pendanaan akan dapat diselesaikan. "Kami dengan didukung semua komponen akan tetap berusaha akan Persiku dapat menyelesaikan kompetisi," jelasnya.

Jajaran pengurus dan manajemen serta didukung Bupati Kudus, H Musthofa, juga masih terus mengupayakan solusi terkait masalah pendanaan tersebut. Persoalannya, upaya yang dilakukan terkadang memang tidak banyak disorot dan diketahui masyarakat. "Yang jelas, berbagai usaha tetap telah dan akan terus dilakukan," paparnya.

Menurutnya, persoalan dana memang bukan satu-satunya faktor yang menentukan keberhasilan tim. Namun begitu, tidak dapat dipungkiri bila kendala seperti itu tidak segera diselesaikan, tim juga akan dapat terpuruk.

Hingga sekarang, dana yang telah dikeluarkan manajemen untuk memodali tim hingga laga keenam sudah mencapai Rp 1,3 miliar. Dari jumlah tersebut, Rp 450 juta diantaranya berasal dari bantuan PSSI. "Sisanya merupakan modal dari pihak ketiga yang harus dikembalikan pada waktunya kelak," ujarnya.

Sesuai perkiraan awal, total kebutuhan tim untuk musim ini mencapai Rp 3,5 miliar hingga Rp 4 miliar. Dana sebesar itu diharapkan dapat diperoleh dari berbagai kegiatan penggalangan dana yang dilakukan PT Kudus Muriatama. Salah satunya, dengan kembali mendekati sejumlah perusahaan di Kota Keretek.

"Intinya, Persiku tetap akan diupayakan menyelesaikan kompetisi. Hanya saja, segala sesuatunya tetap harus mendapat dukungan dari masyarakat," tegasnya.

Sumber : Suara Merdeka

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top