Manajer Bidang Bisnis, Ayatullah Humaini
Persiku News - Hingga kini, manajemen Persiku Kudus masih bersabar kepada dua perusahaan lokal yakni PT. Djarum dan PT. Nojorono untuk memberikan subsidi yang dijanjikan sebelumnya. Manajemen Persiku Kudus memang lebih mengutamakan PT. Djarum dan PT. Nojorono untuk membiayai tim Persiku Kudus dalam mengarungi kompetisi Divisi Utama musim ini.

Di sisi lain, Manajemen Persiku juga mendapatkan tawaran dari Gudang Garam dan Sampoerna dalam segi finansial, namun hingga saat ini, manajemen lebih mengutamakan dua perusahaan lokal Kudus tersebut.
Dan jika kedua perusahaan rokok Kudus tersebut memang tidak mau membiayai tim Persiku Kudus, maka tawaran dari Gudang Garam dan Sampoerna akan segera dibahas dan dipertimbangkan oleh PT. Kudus Muriatama selaku badan yang mengelola tim Persiku Kudus.

Manajer Bidang Bisnis, Ayatullah Humaini, membenarkan hal tersebut, " Ya, saat ini kita masih menunggu keputusan dari PT. Djarum dan PT. Nojorono, kami juga tidak menutup kemungkinan untuk menerima tawaran Gudang Garam ataupun Sampoerna."ujarnya kemarin.


Penyunting : Ardian (Admin Persiku Kudus News)

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top