Persiku News  - Eks pelatih Persiku Widoro Heryanto pada musim lalu menilai tim Karesidenan Pati yang berlabuh ke Liga Nusantara masih dibawah rata-rata. Hal itu dikarenakan tim tersebut berasal dari divisi I Liga Indonesia. Tak ayal seperti klub yang baru berdiri pada tahun lalu seperti Mitra Kudus yang musim ini ikut sebagai kontestan Liga Nusantara.
 
Menurut dia, meski sejumlah klub ikut meramaikan Liga Nusantara, mulai dari divisi I, II bahkan III. Namun kekuatan yang bakal diusung Persiku musim ini akan jauh lebih baik. Akan tetapi, dirinya tidak mau terlalu jumawa lantaran timnya saat ini juga belum terbentuk dan masih akan mengikuti Piala Bupati di Karanganyar. 

“Tim yang ikut Liga Nusantara se Karesidenan Pati kekuatannya masih jauh, mas,” ucapnya, hari ini (28/1).

Akan tetapi, dirinya tidak akan menganggap tim tersebut sebelah mata. Sebab, banyaknya kontestan yang ikut tidak bisa dipungkiri Persiku bisa meraih hasil negatif lantara terlalu meremehkan. 

Oleh karena itu, dengan diundangnya Persiku sebagai peserta piala bupati. Ada kemungkinan dirinya akan memulai pembentukan sejak dini lantaran sebagian besar skuadnya yang diangkut pemain lokal. Dengan kata lain, piala bupati akan menjadi tolak ukur kemampuan para skuad Macan Muria julukan Persiku untuk memulai merekrut pemain berpotensi.

Pasalnya, di turnamen tersebut akan ada wajah baru yang mewarnai skuadnya diantaranya Voller Ortega yang musim lalu memperkuat Persibangga Purbalingga. Selain itu, ada nama baru pemain muda dari diklat Kudus yakni Ilyas Sayogi yang digadang-gadang mampu mengisi skuad Persiku musim ini. Namun, Widoro enggan membeberkan kalau skuadnya diturnamen tersebut sebagai ajang untuk pembentukan tim. 

“Kita lihat saja nanti,” ucapnya.

Disinggung soal jabatan sebagai pelatih Persiku musim ini, ia belum menanggapi dengan positif lantaran dirinya tengah fokus pada skuad pada turnamen nanti. Sehingga, dirinya belum bisa memastikan jabatan tersebut akan dipegangnya untuk musim ini ketika Persiku berada di Liga Nusantara. 
 
Sumber : Kabar17.com

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top