Persiku News - Terkait Keikutsertaan di Kompetisi Suporter Persiku masih akan tetap menunggu kabar kelanjutan kiprah kesebelasan tersebut pada masa mendatang. Terlepas dari beberapa dinamika yang terjadi akhir-akhir ini, keberadaan Tim Macan Muria tetap akan dinanti.

Ketua Suporter Macan Muria (SMM) Taufan Hapsoro mengemukakan, pihaknya meyakini, tahun depan Persiku akan tetap eksis di kompetisi dengan berbagai pertimbangan. Selain menyatakan agak janggal Kudus tanpa Persiku, pertimbangan lainnya banyak pihak dipastikan tidak akan mengesampingkan kepentingan ribuan suporter.

Kepentingan yang dimaksud yakni agar tim dapat terus berlaga. "Keinginan suporter diyakini merupakan gambaran keinginan masyarakat secara umum," tandasnya, Selasa (11/9).

Diakui atau tidak, dalam beberapa bulan terakhir banyak hal yang terjadi di tim Persiku. Selain prestasi dapat melangkah ke babak delapan besar kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2011/2012, tim kebanggaan wong Kudus itu juga masih dihinggapi persoalan yang sama.

Masalah keuangan hingga saat sekarang masih menjadi kendala. Hanya saja, suporter tidak menutup mata bila ternyata hampir semua tim juga mengalami hal tersebut.

Pihaknya dan semua masyarakat Kudus mengharapkan agar ada angin perubahan di tim. Pengelolaan kesebelasan yang lebih baik dan kemudian berlanjut ke prestasi, jelas sangat diidamkan masyarakat. "Kami semua mengharapkan semua itu," ujarnya.

Sebagai kelompok suporter, keinginan agar Persiku dapat terus eksis sebenarnya bukan merupakan sesuatu yang mengada-ada. Sebagai salah satu ikon Kudus, sudah sewajarnya bila tim dapat tetap dipertahankan. Saling menyalahkan pada saat kondisi sulit jelas tidak akan diapresiasi publik.

Hal yang ditunggu yakni bagaimana upaya untuk menjadikan tim menjadi lebih baik lagi dari periode sebelumnya. Siapapun yang telah lantang menyuarakan membela Persiku, tentu sangat ditunggu pembuktian ucapannya saat ini.

Sumber : Suara Merdeka
 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top