persiku kudus 2015
Persiku News - Meski sempat menolak dikaitkan dengan jabatan pelatih Persiku, Widhoro Heryanto akhirnya melunak. Asisten Pelatih Persiku musim lalu tersebut, memberikan lampu hijau kepada manajemen. Dia siap jika pada kompetisi Liga Nusantara musim ini dipercaya sebagai pelatih.

”Seperti apapun kondisi Persiku, saya tetap bersemangat di klub ini. Mengenai posisi pelatih, saya yakin banyak figur yang layak memimpin tim ini. Namun, jika menajemen mempercayai saya, maka mandat tersebut akan saya laksanakan sebaik-baiknya,” kata Widhoro.

Meski demikian, saat ini dia memilih berkonsentrasi ke Perseha Cup Karanganyar. Di turnamen tersebut, Widhoro dipercaya sebagai pelatih Persiku. Usai menaklukkan tuan rumah Persika All New Star dengan skor 2-0, kini Persiku bersiap menantang Puslat PPSM Magelang di Babak 8 Besar. Laga kontra PPSM akan berlangsung di Lapangan Ngarjosari, Popongan, Karanganyar, Minggu (8/2). PPSM Magelang lolos ke Babak 8 Besar setelah mengalahkan Garuda Serenan Klaten, 3-2.

Selain Widhoro, pelatih lokal Kudus yang masuk bursa pelatih Persiku yakni Hidayat. Mantan pelatih tim Kudus pada Porprov 2013 ini bahkan sempat mengajukan lamaran ke manajemen pada kompetisi Divisi Utama musim 2014 lalu. Namun, saat itu manajemen memilih pelatih asal Semarang Agus Riyanto untuk membesut Macan Muria.

Hidayat juga sudah menyampaikan kesiapannya untuk menukangi Persiku musim ini. Selain berbekal pengalaman, mantan asisten pelatih di Persiku ini juga telah mengantongi Lisensi B. Sehingga, untuk urusan legalitas kepelatihan, dia sudah memenuhi syarat melatih di Liga Nusantara.

”Semua keputusan ada di tangan manajemen. Meski demikian, jika dipercaya melatih Persiku, maka itu sebuah kebanggaan. Saya siap mengembat mandat tersebut,” ucap dia.

Sebelumnya, manajemen Persiku memang sudah menyatakan ingin menggunakan pelatih lokal di kompetisi musim ini. Sejumlah nama telah masuk ke meja manajemen. Mereka antara lain Widhoro Heryanto, Hidayat, dan Suyono.

”Kualitas pelatih lokal Kudus tidak kalah dengan pelatih luar kota. Saat ini, proses penunjukan pelatih masih dibahas di internal manajemen,” ucap Agus Imakudin, Manajer Persiku.

Sumber : MuriaNews

0 komentar:

Post a Comment

Petunjuk Berkomentar :
-> Pilih Name/URL
-> Isi dengan Nama anda
-> Kosongkan URLnya jika tidak punya
-> Atau isi URLnya dengan alamat FaceBook anda
-> Isi komentar anda
-> Lalu tekan Postkan Komentar

 
Persiku Kudus © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top